Friday, December 27, 2013

3 peningkatan wisata minat khusus 2014

Tahun 2014 sudah di depan mata, banyak evaluasi yang sudah dilakukan untuk meningkatkan pariwisata di Indonesia, salah satunya adalah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) memfokuskan wisata minat khusus untuk pengembangan pariwisata di tahun 2014. Atraksi wisata digabungkan dengan olahraga, rekreasi juga kuliner.

Prioritas minat khusus negara Indonesia fokus kepada kuliner, olahraga, rekreasi, termasuk cruise dan juga golf, yacht, diving dan maraton. Beberapa hal diatas sedang menjadi trend dewasa ini. Maka dari itu, pihak Kemenparekraf mengambil celah pengembangannya dalam hal tersebut. Semakin kesini, kebutuhan wisata semakin meningkat, hal ini bisa disebabkan oleh semakin meningkatnya ekonomi masyarakat. Maka kebutuhan berwisata juga menjadi kebutuhan yang tidak di anggap mewah lagi, melainkan menjadi kebutuhan umum.

Salah satu contoh wisata minat khusus



Salah satu cara meningkatkan kunjungan wisatwan adalah dengan dibukanya beberapa penerbangan langsung ke destinasi wisata tersebut. Hal ini akan memudahkan wisatawan dalam menjangkau tempat tujuan. Karena seperti kita ketahui bahwa negara Indonesia adalah negara kepulauan yang jarak antara dari 1 pulau ke pulau lainnya tidak berdekatan sehingga harus ditempuh dengan beberapa transportasi baik darat, laut maupum udara. Hal tersebut merupakan suatu kendala bagi beberapa wisatawan, namun di sisi lain, bisa juga menjadi suatu tantangan yang menantang adrenalin serta menjadi kepuasan tersendiri apbila kita bisa menempuhnya dengan cara yang tak instan.



Peningkatan fasilitas, infrastruktur di bandara juga merupakan hal yang harus diperhatikan, karena bisa kita ibaratkan bahwa bandara adalah gerbang utamanya destinasi wisata.Selain itu, di setiap destinasi wisata juga perlu adanyaatraksi wisata agar bisa menjaring wisatawan. Karena atraksi wisata setiap destinasi yang unik akan emnjadi memori yang berkean bagi para wisatawan yang datang.

Jika wisata minat khusus berkembang, harapannya akan berimbas juga pada ekonomi kreatif masyarakat yang semakin maju. Pariwisata erat kaitannya dengan ekonomi kreatif. Maka tak salah jika kita tingkatkan minat khusus. Kaitan terbesarnya adalah apabila setiap wisatawan yang datang ke destinasi itu membeli souvenir atau barang-barang buatan tangan sendiri masyarakat lokal akan meningkatkan ekonomi mereka selain  dari penjualan makanan atau minuman, dll. Karena sumbangan paling besar ekonomi kreatif pada pariwisata adalah kuliner, kerajinan, juga fashion. Jika pariwisata berkembang, ekonomi kreatif juga berkembang.

Pengunjung Blog Saya

 

Coretan Riska Anjarsari Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates